Lanjutan Hotmix Jalan Sultan Jadi Usulan Perioritas Musrenbangdes Desa Sebadai Hulu

Poroskepri.com Natuna – Camat Bunguran Timur Laut, Tri Didik Sisworo buka Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) tahun anggaran 2022 Desa Sebadai Hulu, Selasa (25/01/2022).

Giat yang berlangsung di gedung PKK Desa Sebadai Hulu, itu dihadiri Sekcam Bunguran Timur Laut, Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua BPD Sebadai Hulu, Kepala Puskesmas Tanjung, Ketua RW/RT, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat.

Dalam sambutannya, Tri Didik Sisworo meminta kepada pihak Desa untuk bisa mengusulkan kegiatan secara keseluruhan.

“Usulannya harus rinci, dan pihak desa jangan terfokus ke anggaran APBD saja, kita bisa usulkan ke Pemerintah Provinsi atau ke Pemerintah pusat, tergantung situasi dan kondusinya,” ungkap Tri Didik Sisworo.

Dirinya meminta, pemdes juga mengusulkan kegiatan pemberdayaan masyarakat pada musrenbangdes.

“Saya harap, yang jadi usulan jangan pembangunan fisik semua, pemberdayaan masyarakat juga penting,” ingatnya.

Murenbang sekarang berbeda dengan sebelumnya, semua usulan harus di input ke sistem, jadi tidak ada lagi proyek siluman. Maka dari itu Tri Didik Sisworo meminta semua usulan harus jelas dan rinci.

“Kalau bisa cari pendamping, baik itu dalam penganggraan, pengukuran, total anggaran dari kegiatan yang direncanakan, foto serta titik koordinat. Harus jelas, supaya bisa di input ke aplikasi,” pintanya.

Sementara itu Kepala Desa Sebadai Hulu, Darmawan megucapkan terima kasih atas pemaparan yang disampaikan pihak kecamatan.

“Kami mendapat pencerahan, Alhamdulillah. Besar harapan kami, apa yang menjadi periotas kami pada musrenbang ini bisa terwujud di tahun 2023 mendatang,” harap Darmawan.

Dikatakannya, meski dalam kondusi pandemi covid-19 pembangunan di Desa Sebadai Hulu meningkat dari tahun ketahun.

“Awal saya menjabat tahun 2020, Desa Sebadai Hulu dapat 5 kegiatan dan tahun 2021 meningkat jadi 8 kegiatan. diantaranya ada dari pokir dewan dan ada juga dari pemda.” ungkapnya.

Adapun 10 usulan yang menjadi perioriatas pada musrenbangdes Sebadai Hulu adalah :

1. Lanjutan Hotmix jalan Sultan menuju Kantor Desa Sebadai Hulu (karena kondusi jalan cukup memperhatikan).

2. Lanjutan pembangunan pagar SD 01 Sebadai Hulu

3. Peningkatan sarpras lapangan volly Desa Sebadai Hulu. ( kondusi sudah rusak dan tidak bisa dipakai lagi).

4. Lanjutan Sertu jalan sepupuk (menuju lahan pertanian dan perkebunan masyarakat Sebadai Hulu).

5. Lanjutan Normalisasi sungai

6. Pengadaan Bibit dan pupuk untuk pertanian.

7. DED, pembebasan lahan untuk pembangunan Embung dan irigasi untuk pertanian. kebun jagung, padi.

8. Peningkatan sarpras bangunan mesjid Assallam

9. Penambahan tiang Listrik.

10. Lanjutan peningkatan sarpras Pengadaan air bersih

Mon.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *