Ansar Bertemu Menko Luhut, Ingin Reaktivasi Sektor Wisata Kepri

Gubernur H. Ansar Ahmad ingin sektor pariwisata di Kepri kembali bergeliat. Kepastian ini diyakinkan kepada wisatawan domestik dan mancanegara bahwa Kepri siap kembali menerima para pelancong

“Kita ingin mereaktivasi objek-objek pariwisata di Kepri agar wisatawan domestik dan mancanegara yakin bahwa geliat pariwisata Kepri sudah siap menerima kembali,” jelasnya seusai bertemu Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut B Panjaitan di Jakarta, Rabu (10/3/21).

Salah satu upaya mendukung sektor tersebut, Ansar mengatakan, perlu menyertakan pelaku pariwisata untuk segera di vaksin. Termasuk juga pekerja pariwisata dan masyarakat yang tinggal di sekitar daerah pariwisata.

Selain sektor pariwisata, Ansar mengaku turut membahas sektor-sektor yang bisa memulihkan ekonomi Kepri dengan Luhut. Pemulihan ekonomi dan penanganan pandemi Covid-19 memang menjadi fokus.

Pada kesempatan itu, Gubernur Ansar menyampaikan rasa terima kasihnya mewakili masyarakat Kepri atas dukungan yang diberikan oleh Menko Marves Luhut, sehingga program pungutan Jasa Labuh/Parkir Penerimaan Daerah bisa dilaksanakan.

“Untuk Kepri, sejak awal Maret ini, area Labuhan Jangkar Galang, Pulau Nipah, Kabil Selat Riau, Tanjung Berakit dan Karimun dapat terealisasikan. Sehingga hasil yang didapat dari jasa ini dapat digunakan untuk pembangunan,” terangnya.

Diskusi pun masuk ke sektor
Pembangunan infrastruktur pun tidak luput dalam agenda diskusi, hal ini karena Gubernur berharap ada percepatan pembangunan di Kepri. Dirinya menyatakan akan terus komunikasi dan koordinasi dengan Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi.

Dalam pertemuan itu, Menko Luhut ikut didampingi Penasihat Menteri Bidang Pertahanan dan Keamanan Maritim Kemenko Marves Marsetio. Hadir juga Staf Khusus Bidang Hukum Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Lambok V Nahattands.

Tentang labuh jangkar, Menko Marves Luhut mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan membentuk satgas khusus yang akan mengawasi agar kapal-kapal yang nantinya melewati daerah Kepri tidak sembarangan parkir.

“Mereka harus melabuhkan jangkarnya di kawasan-kawasan yang sudah ditetapkan guna dapat ditarik jasa labuh jangkar kapal tersebut,” kata Luhut.

Sementara tentang sektor pariwisata, Menko Luhut Panjaitan akan segera berkoordinasi dengan Menteri Kesehatan Budi Sadikin agar Provinsi Kepri mendapatkan prioritas pengiriman vaksin Covid-19 untuk menggiatkan kembali gairah pariwisata Kepri.

Sepanjang Rabu ini, Gubernur Ansar memang berkoordinasi dengan Kementerian PUPR, Kemenko Marves dan Kemenko PMK. Semua itu dalam upaya mempercepat pemulihan ekonomi Kepri. Juga mempercepat upaya memutuskan mata rantai pandemi Covid-19.

Sumber: humas
Editor: redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *