Ingin Lebih Dekat Dengan Difabel, Soerya Respationo Belajar Bahasa Isyarat

Soerya Respationo sedang memperagakan bahasa isyarat untuk perkenalkan nama

Figur Muhammad Soerya Respationo yang dekat dengan berbagai golongan membuat dirinya banyak dicintai masyarakat. Diantaranya, penyandang difabel yang merasa sangat terayomi dengan kepribadian Cagub Kepri ini.

Dalam salah satu video yang diunggah akun instagram @rezkiachyana, Soerya Respationo terlihat sedang asyik bersama teman tunarunggu (tuli) untuk mempelajari cara memperkenalkan diri dengan bahasa isyarat.

“Hai teman-teman, sekarang gue lagi sama Acendy, yang akan ngajarin bahasa isyarat sama pak Soerya Respationo, tokoh masyarakat Kepri. Yok Belajar,” ujar Rezki.

Hanya dalam waktu singkat, Soerya pun mampu menguasai bahasa isyarat tersebut. Ia berhasil memperagakan bahasa isyarat untuk memperkenalkan nama dan panggilan isyaratnya.

Soerya mengungkapkan dapat belajar langsung bahasa isyarat dari teman tuli adalah pengalaman berharga.

“Saya mencoba belajar bahasa Isyarat bersama Acendy, bukan sekedar untuk belajar, namun lebih untuk keinginan tahu lebih dekat kepada saudara-saudara kita yang memiliki keterbatasan bicara dan mendengar,” jelas calon Gubernur Kepri nomor urut 1 yang berpasangan dengan Iman Sutiawan ini.

Dalam beberapa pesan ucapan yang dirilisnya di sosial media, Soerya Respationo menyertakan peraga isyarat agar memudahkan penyandang disabilitas khususnya yang memiliki keterbatasan pada pendengaran bisa memahami isi video ucapannya.

“Salah satu program prioritas Soerya – Iman adalah meningkatkan alokasi anggaran jaminan kesehatan dan jaring pengaman sosial bagi masyarakat dan penyandang disabilitas terhadap pembiayaan yang tidak ditanggung BPJS dan KIS,” jelas Soerya.

Sumber: istimewa
Editor: redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *