Selain Infrastruktur, WSRH Juga Fokus Lanjutkan Program Unggulan Peningkatan SDM dan Ekonomi Natuna

Paslon Bupati Natuna Wan Siswandi dan Rodial Huda (WSRH)

Natuna, Poroskrpri.com – Dalam upaya melanjutkan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Natuna, Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Wan Siswandi dan Rodhial Huda (WSRH), siapkanl berbagai program strategis salah satunya melanjutkan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) serta pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Program-program ini menjadi bagian penting dari visi mereka untuk menciptakan Natuna yang lebih mandiri dan berdaya saing di masa depan.

Menurut mereka, suatu daerah yang miliki SDM yang mumpuni akan lebih cepat maju dari pada daerah yang kaya akan Sumber Daya Alam (SDA) tetapi minim SDM.

Maka dari itu salah satu pilar utama yang menjadi perhatian WSRH adalah peningkatan daya saing SDM. Beberapa program unggulan yang akan dilanjutkan WSRH adalah :

Pelatihan Keterampilan Kerja yaitu melanjuti Kolaborasi antara Pemda Natuna dengan Balai Besar Latihan Kerja (BLK) Medan dan dunia industri untuk meningkatkan keterampilan tenaga kerja lokal.

“Selain fokus pada infrastruktur, kami ingin memastikan bahwa masyarakat Natuna memiliki keterampilan yang relevan dan siap bersaing, baik di pasar lokal maupun nasional. Dengan pelatihan yang tepat, kita bisa menciptakan tenaga kerja yang berkualitas.” ucap Wan Siswandi, Rabu, 16 Oktober 2024.

Pendidikan dan Vokasional yakni Peningkatan kualitas pendidikan melalui pelatihan vokasional dan penyediaan beasiswa bagi tenaga kerja lokal.

Vokasional adalah bentuk pendidikan yang mengajarkan siswa untuk memperoleh keterampilan, pengetahuan, dan sikap yang sesuai dengan bidang pekerjaan tertentu. Pembelajaran pada Vokasional tidak hanya menekankan pada teori semata, melainkan juga memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengasah kemampuan praktik di bidangnya.

Terus WSRH ingin melanjutkan pemberian beasiswa untuk Siswa Berprestasi dan Kurang Mampu. Penyediaan beasiswa dan bantuan seragam bagi siswa kurang mampu untuk meningkatkan akses pendidikan yang lebih inklusif.

Pelatihan untuk Tenaga Pendidik dan Medis.
Program pelatihan untuk memperkuat kualitas tenaga pendidik dan medis, sehingga layanan pendidikan dan kesehatan dapat meningkat.

“Kami akan terus meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan di Natuna. Salah satu caranya adalah dengan memberikan pelatihan kepada tenaga pendidik dan medis. Ini adalah investasi jangka panjang untuk masyarakat kita.” tambah Rodhial.

Penguatan Nilai-Nilai Keagamaan dan Budaya Melayu. Gerakan yang dibuat WSRH yaitu menyelaraskan pengembangan SDM dengan nilai-nilai keagamaan dan budaya lokal agar selaras dengan karakter masyarakat Natuna.

Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat yakni Diversifikasi dan Pengembangan Usaha Kecil. Selain fokus pada SDM, pasangan WSRH juga memprioritaskan pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan beragam program yang mendukung sektor-sektor vital:

Dalam Pengembangan Sektor Usaha Kecil, WSRH mendukung pengembangan sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk menciptakan lapangan kerja baru dan meningkatkan pendapatan masyarakat.

“UKM adalah tulang punggung ekonomi daerah. Kami akan memberikan dukungan penuh untuk pengembangan usaha kecil agar masyarakat dapat mandiri secara ekonomi.” terang Wan Siswandi.

Investasi di Sektor Minyak, Gas, dan Pariwisata. WSRH mendorong hilirisasi di sektor minyak, gas, dan pariwisata untuk membuka peluang investasi yang dapat meningkatkan pendapatan daerah.

“Kami tidak hanya ingin mengandalkan satu sektor ekonomi saja. Diversifikasi adalah kunci agar Natuna memiliki banyak sumber penghasilan dan tidak bergantung pada satu industri.” tambah Rodhial.

Pemberdayaan Ekonomi Perempuan dan Pemuda. WSRH melakukan peningkatan pelatihan kewirausahaan untuk perempuan dan pemuda, menciptakan generasi muda Natuna yang mandiri dan inovatif.

Diversifikasi Ekonomi. WSRH alan lanjutkan pengembangan sektor pertanian, perikanan, dan pariwisata sebagai strategi diversifikasi ekonomi, menjadikan Natuna tidak hanya bergantung pada satu sektor ekonomi saja.

Pelatihan Nelayan Lokal. WSRH memberdayaan nelayan lokal untuk meningkatkan hasil tangkapan dan kesejahteraan mereka, dengan fokus pada pengembangan keterampilan dan akses ke pasar yang lebih luas.

Komitmen untuk Masa Depan Natuna

Program-program unggulan ini menunjukkan komitmen Wan Siswandi dan Rodhial Huda dalam menciptakan Natuna yang lebih kuat secara ekonomi dan sosial. Dengan berfokus pada pengembangan SDM serta pemberdayaan ekonomi berbasis potensi lokal, pasangan WSRH percaya bahwa Natuna dapat mencapai kemandirian yang berkelanjutan.

Kombinasi antara peningkatan pendidikan, pelatihan vokasional, dan dukungan ekonomi lokal diharapkan mampu meningkatkan daya saing masyarakat Natuna di tingkat nasional maupun internasional.

Terakhir Wan Siswandi menyampaikan, selain itu, program pemberdayaan ekonomi melalui diversifikasi sektor pertanian, perikanan, dan pariwisata akan membantu membuka peluang baru bagi masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.

“Kami yakin dengan kerjasama yang baik antara pemerintah dan masyarakat, Natuna bisa menjadi daerah yang lebih mandiri, sejahtera, dan berdaya saing.” pungkas Wan Siswandi. (Mon).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *