Pastikan Masyarakat Dapat Layanan Kesehatan Maksimal, Bupati Sidak RSUD Natuna
Natuna, Poroskepri.com – Untuk memastikan masyarakat Natuna mendapatkan layanan maksimal di bidang kesehatan, Bupati Natuna, Wan Siswandi lakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Natuna.
Pada sidak tersebut Wan Siswandi didampingi oleh Wakil Bupati Natuna Rodial Huda, Sekda Natuna, Boy Wijanarko, Kadiskominfo, Bukhori dan Anggota DPRD Natuna, Rusdi.
Dikatakannya, Pemda Natuna sangat konsen pada pembangunan dibidang Kesehatan, Pendidikan, Pemulihan Ekonomi pasca pandemi dan Insprastruktur.
Dan dirinya menyebutkan beberapa hal yang telah dilakukan Pemda untuk masyarakat Natuna khusunya dibidang kesahatan.
“Buktinya, seluruh masyarakat Natuna kita sudah BPJS kesehatan kan. Kedua kita bangun rumah singgah di Batam untuk pasien Natuna yang mau berobat. Tiga, MoU dengan rumah sakit yang ada di Pemko Batam untuk rujukan pasien Natuna berobat di luar. Empat, kemaren kita ke Kementrian Kesehatan, Alhamdulillah tahun ini RSUD Natuna dapat CT-Scan dengan total anggaran sebesar 14 miliar dan tahun depan RSUD Natuna juga mendapat bantuan fasilitas rumah sakit sekitar belasan miliar lagi,”
Hal itu dikatakan Wan Siswandi kepada sejumlah wartawan saat sidak di RSUD Natuna, Senin (31/10/2022).
Dirinya juga menyebutkan, pemda Natuna juga tengah berupaya untuk meningkatkan tipe RSUD dari tipe-c ke tipe-b.
“Sebetulnya masalah tipe saya tak hiraukan, yang penting fasilitas rumah sakit bisa melayani masyarakat Natuna secara maksimal,” tegasnya.
Terkait adanya informasi kurang maksimalnya pelayanan RSUD Natuna terhadap pasien, dirinya berjanji akan segera rapatkan dengan Baperjakat, serta segera melakukan evaluasi pihak RSUD secara menyeluruh.
“Kita sudah sama-sama lihat kondusinya seperti apa, contoh adanya keterlambatan pengiriman jarum suntik untuk cuci darah, dan beberapa hal. Selanjutnya kita akan segera rapat dengan pak Wakil dan Sekda atau Baperjakat,” jelas Wansis.
Mon.