Tambal Sulam “Jebakan Betman” Dekat Pantai Sujung Bahayakan Keselamatan Pengendara Motor

Dilihat dari foto cekungannya biasa saja, tapi kalau dilihat langsung cekungannya cukup dalam bisa membuat pengendara motor terpental. Perhatikan goresan yang ada, itu diakibatkan oleh motor yang kandas. Foto : Mon.

Natuna, Poroskepri.com – Bagi pengendara khusunya pengendara roda dua, harus meningkatkan kewaspadaannya saat melewati jalan di sekitar Pantai Sujung, Desa Kelanga Kecamatan Bunguran Timur Laut.

Pasalnya, rata-rata pengunjung Pantai Sujung, pada hari Minggu 8 Desember 2024 itu mengeluh karena merasa telah masuk ‘jebakan betman” tambal sulam jalan aspal di dekat Pantai Sujung.

“Jalannya lurus, kecepatan pengendara bisa dipastikan di atas 50 kilo meter per jam. Dan saya yakin pengendara yang dari Ranai pasti masuk lobang tersebut, karena pekerjakan tambal sulam itu baru saja siap dikerjaan. Jadi takan ada yang menyangka lagi, kalau disitu masih ada lobang,” kesal salah satu pengunjung.

Setelah dipantau langsung oleh media ini, cekungan pada tambal sulam jalan yang baru saja selesai dikerjakan tersebut benar adanya.

Cekungan yang dimaksud berada di sebelah kiri jalan kalau dari arah Ranai menuju Pantai Sujung dan Desa Pengadah. Diperkirakan 300 meter sebelum pintu masuk wisata Pantai Sujung.

“Rasanya jantung kami hampir mau copot, tak yakin disitu masih ada lobang lagi, karena jalan itu baru saja ditambal. Kami yang boncengan untung pegangan, kalau tak sudah jatuh mungkin,” ucap salah satu pengunjung wanita paruh paruh baya, kesal.

“Masya Allah untung kami tak apa-apa,” lanjutnya sambil nyebut.

Berita ini membutuhkan konfirmasi lebih lanjut, terutama kepada pihak yang bertanggung jawab.

Karena disepanjang jalan tidak ada ditemukan papan proyek tambal sulam jalan yang dimaksud.

Laporan : Mon.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *